Cara Memilih Distributor Daging Sapi Impor untuk Bisnis Horeka

Agar bisnis horeka yang Anda miliki berjalan lancar, pastikan selalu memilih distributor daging sapi impor terbaik. Bisnis horeka alias hotel, restoran, dan kafe semakin menjamur di Indonesia. Pariwisata sebagai salah satu sektor andalan dalam meningkatkan pendapatan nasional terus digenjot. Banyaknya objek wisata membuat jumlah wisatawan terus meningkat dari tahun ke tahun, baik turis domestik maupun mancanegara. Kedatangan para turis tentunya harus disambut oleh infrastruktur yang memadai. Termasuk diantaranya yaitu hotel, restoran, dan kafe. 

Bukan hanya untuk wisatawan, bisnis horeka juga dibutuhkan oleh masyarakat secara umum. Menu makanan menjadi salah satu andalan untuk mengangkat bisnis horeka Anda. Sebaiknya, anda berhati-hati dalam menyajikan makanan untuk pengunjung. Pastikan Anda menggunakan bahan-bahan berkualitas termasuk daging.

Tips Memilih Distributor Daging Sapi Impor

Daging sapi impor sering digunakan untuk menyajikan berbagai signature dish restoran maupun kafe. Berikan kepuasan bagi customer Anda dengan sajian daging terbaik. Begini cara memilih supplier terpercaya.

  1. Utamakan Kualitas Daging

Hal pertama yang wajib menjadi prioritas Anda ketika memilih distributor adalah memperhatikan kualitas dagingnya. Beef berkualitas akan menentukan hasil akhir menu yang disajikan kepada customer. Carilah distributor yang memiliki produk berkualitas tinggi, seperti Indogal yang sejak 2014 berdiri dan menjadi agen eksklusif daging sapi impor Spanyol yang halal di pasar Indonesia. Ciri-ciri beef berkualitas antara lain memiliki tekstur padat dan kenyal, baunya segar (tidak anyir), dan warnanya merah segar, dan tidak mengandung air. 

  1. Perhatikan Grade Daging

Tips selanjutnya yaitu dengan memperhatikan grade daging sapi impor yang tersedia. Ada beberapa tingkatan atau grade dengan kualitas berbeda. Untuk memberikan pelayanan maksimal bagi pengunjung hotel dan restoran, pastikan memilih kualitas premium. Namun jika target customer Anda adalah untuk kalangan menengah ke bawah, tidak ada salahnya juga memilih grade di bawahnya. Distributor besar biasanya menyediakan beberapa pilihan grade untuk memenuhi berbagai level kebutuhan. Indogal, sebagai distributor besar pun menyediakan daging sapi dengan berbagai grade dan dari berbagai negara asal, baik lokal, Amerika Serikat, Australia, New Zealand, dan khususnya Spanyol.  

  1. Bandingkan Katalog dari Beberapa Distributor

Salah satu cara mudah dalam memilih distributor daging sapi impor terbaik adalah mempelajari katalog mereka. Katalog menunjukkan berbagai informasi mengenai produk yang mereka sediakan. Misalnya informasi mengenai daftar daging yang disediakan, negara asal sebelum diimpor, sertifikasi kualitasnya, dan informasi penting lainnya. Cari tahu katalog dari beberapa penyedia kemudian bandingkan. Cara ini memungkinkan Anda untuk memperoleh supplier yang benar-benar dapat memenuhi kebutuhan bisnis horeka Anda. Usahakan memilih distributor dengan produk lengkap sesuai kebutuhan Anda sehingga tidak perlu mencari distributor lain. Anda bisa mendapatkan katalog produk Indogal sebagai distributor daging sapi terpercaya di Indonesia dengan menghubungi tim kami di sales@indogal.co.id.

  1. Perhatikan Layanan Pelanggannya

Salah satu aspek penting dalam memilih penyedia beef impor adalah kualitas layanan pelanggannya. Bukan hanya produk, kredibilitas sebuah perusahaan distributor juga ditentukan oleh bagaimana mereka melayani para pelanggannya. Misalnya responsivitas dalam menjawab panggilan telepon, kesesuaian pesanan, menghubungi pelanggan terkait ketersediaan produk yang dipesan. Kecepatan pengiriman juga termasuk dalam aspek layanan pelanggan. 

Distributor daging sapi impor dengan reputasi baik biasanya juga mampu menjelaskan terkait produk mereka bagi pelanggan yang baru pertama kali menghubungi. Selain itu juga memberikan rekomendasi jenis daging serta potongan berdasarkan kebutuhan. Pemberian garansi atau jaminan menunjukkan komitmen distributor untuk memberikan kepuasan bagi customer. Kualitas layanan pelanggan yang maksimal dari distributor memberikan keuntungan untuk pengembangan bisnis horeka Anda. 

  1. Perhatikan Nilai Tambah yang Dimiliki

Ketika menjalin kemitraan dengan supplier, sebaiknya Anda mempertimbangkan banyak hal. Bukan hanya soal produk serta harga yang ditawarkan. Akan tetapi perhatikan juga nilai tambah apa yang bisa Anda peroleh. Misalnya after sales service, memberikan berbagai penawaran menarik, hingga memberikan produk gratis. Ini menunjukkan perusahaan memprioritaskan Anda sebagai customer. 

Indogal adalah distributor daging sapi impor Spanyol yang berkualitas dan halal untuk memenuhi kebutuhan bisnis horeka atau retail pangan milik Anda. Tak hanya daging sapi impor, Indogal juga menyediakan bibit sapi unggul, nutrisi dan pangan ternak, proyek ternak sapi, komoditas agrikultur, dan jenis daging impor lainnya yaitu babi dan kerbau. Jika Anda membutuhkan kerja sama dan informasi lebih lanjut mengenai Indogal, silakan menghubungi kami di sini.